TIPS



Karena Minimnya sumber literatur yang berkualitas membeli buku di Amazon adalah salah satu solusinya, akan tetapi tak usah khawatir ada Cara Mudah dan Aman Belanja di Amazon seperti dibawah ini :
Pertama register dulu di amazon.com, gratis kok. Cara registernya saya rasa tidak perlu dijelaskan karena sangat mudah, sama halnya register di web-web lain. Bila sudah berhasil daftar akun di amazon, sebelum mulai belanja masukkan dulu nama dan alamat Anda.














 




 Misal mau membeli laptop backpack. Ketik laptop backpack di kolom search lalu tekan enter


 


Pada gambar di atas, setelah tekan enter di kolom search maka akan muncul banyak produk2 yg berjudul laptop backpack, tinggal Anda pilih mau beli yang mana. Misalkan mau beli item yg saya lingkari. Lalu klik item tersebut.
 cara belanja di amazon


 Selanjutnya klik Add to Cart, lihat pada gambar di atas.




 Langkah selanjutnya masukkan email sama password lalu klik Sign in using our secure server


 

 Pada gambar di atas, step selanjutnya adalah klikShip to this address, bila mau dikirim ke alamat lain, tinggal masukan data alamat yg di bawahnya (saya lingkari)

 

 Langkah selanjutnya klik Continue, lihat gambar di atas.

 


Selanjutnya masukkan no kartu kredit, nama, bulan dan tahun expired kartu kredit Anda. Kalau sudah selesai memasukan data kartu kredit lalu klik Continue. Selanjutnya akan masuk ke halaman review order, disitu akan terteta alamat shipping, nama barang, price, shipping. Langkah terakhir adalah klik Place Your Order (lihat gambar di bawah)

Selesai, Anda tinggal menunggu barangnya dikirim ke rumah.


Kelebihan belanja di Amazon.com
  •  Saat pre-order ada jaminan bahwa harga yang ditawarkan itu tidak akan naik, meskipun ketika jadwal rilisnya tiba harganya naik. Sebaliknya, kalau harganya turun, yang dipakai adalah harga termurah saat jadwal rilisnya tiba.
  •  Ketika transaksi sudah di lakukan,kita akan mendapat konfirmasi via e-mail tentang rincian transaksi tersebut. Apa yang kita beli, berapa jumlahnya, berapa biaya totalnya termasuk ongkos kirimnya, dan kepada siapa paket tersebut kita minta dikirim.Ini penting bagi kita untuk melakukan pengecekan terhadap kebenaran transaksi tersebut. 
  • Sekarang amazon.com sudah mendukung pembelian dan pengiriman barang ke banyak negara di dunia dengan adanya Amazon International Shipping. Di Amazon International Shipping kita telah difasilitasi untuk mengimpor barang dari US sana sehingga kita tidak akan dikenai biaya impor lagi oleh bea dan cukai indonesia. 
  • Ada tiga pilihan jenis cara pengiriman berdasarkan jangka waktu pengiriman sampai dengan perkiraan waktu penerimaan barang, yakni: 
          1. Standard International Shipping - 17 s.d. 26 hari kerja
          2. Expedited International Shipping - 5 s.d. 10 hari kerja
          3. Priority International Courier - 3 s.d. 6 hari kerja
  • Pilihan yang pertama dan yang kedua untuk di Indonesia menggunakan jasa PT. Pos Indonesia. Sedangkan pilihan ketiga, biasanya menggunakan jasa kurir internasional, seperti FedEx atau DHL. 
  • Pada setiap transaksi yang kita lakukan selalu diinformasikan tentang perkiraan waktu penerimaan barang sesuai dengan jenis cara pengiriman yang kita pilih. Perkiraan waktu penerimaan tersebut relatif akuratbiasanya tidak lebih dari 7 hari kerja. Kitadapat memantau perjalanan paket kita itu melalui website amazon.com. Mulai dari waktu pengepakannya, pengirimannya dari Amerika, paket kita itu sudah ada di mana, dan tahapan proses apa sudah masuk Indonesia? Sudah diproses Bea Cukai? Dan seterusnya. sampai akhirnya kapan kita telah menerimanya. Atau juga melalui website Pos Indonesia online dan berstatus sebagai Kiriman Tercatat Luar Negeri.
  •  Yang tidak lazim di amazon.com,barang yang sudah dibeli masih bisa ditukar atau dibatalkan. Bahkan untuk yang sudah telanjur dikirim pun masih bisa dikembalikan, tentunya dengan disertai alasannya. 
  • Sumber: Tims to Cunhon.com dan Sumber lainnya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar